Ngawi, Orbit Indonesia
Semenjak bulan April 2024 Pemerintah Desa Gendingan, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi, terus kebut pembangunan insfrastruktur disejumlah titik. Salah satunya adalah pembangunan rehabilitasi pavingisasi jalan di RT 003, RW 005, Dusun Gendingan Kidul. Jalan ini salah satu insfratruktur prasarana jalan yang belum pernah dilakukan pembangunan pavingisasi, sehinggga memerlukan perbaikan segera.
Biaya Pembangunan Paving bersumber dari Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2024 ini mencapai Rp.131.000.000 rupiah yang dipakai untuk dua ruas jalan, yakni 2,55 x 205 meter dan 4 x 55. Sesuai perencanaan, pembangunannya dapat diselesaikan dalam waktu dua minggu, mulai pengiriman material sampai dengan selesai 100 persen.
“Kondisi jalan memang belum pernah di paving, dan masih berupa jalan semen yang kondisinya rusak, itupun dulu pengerjaannya dengan swadaya masyarakat, sehingga memerlukan penanganan segera agar tidak menimbulkan kecemburuan sosial karena mayoritas jalan lain di lingkungan Dusun Gendingan kidul sudah di paving. dan juga ini demi kenyamanan masyarakat ”, ujar Triwik, nama panggilan Kepala Dusun Gendingan Kidul.
Tidak hanya Dusun Gendingan Kidul yang akan mendapatkan sentuhan pembangunan utamanya perbaikan jalan, namun ada beberapa titik yang rencananya akan dilakukan pembangunan, diantaranya ada pembangunan jembatan di Dusun Nglongkeh, Pembangunan Talud Penahan Tanah (TPT) di Dusun Banjarejo, serta Pembangunan Paving di Dusun Kedungprawan dan Gendingan Lor.
Jadi di lima dusun yang ada di wilayah Desa Gendingan semuanya memiliki program pembangunan yang rencananya akan dilaksanakan secara bertahap di Tahun Anggaran 2024, sesuai dengan visi misi Kepala Desa Gendingan.
Salah satu perangkat, Mardiyanto menyatakan, bahwa pemerataan pembangunan merupakan salah satu program utama yang dilaksanakan oleh pemerintahan Desa Gendingan, sebagai komitmen untuk selalu mengutamakan kepentingan warga.
Advis: Pemdes Desa Gendingan
Editor: Koh Mien
Posting Komentar
0Komentar