Jalan Lingkungan RT 01, RW 06 Nampak Asri. Kini pembangunan jalan olwh Pemdes Tungkurejo telah menyentuh jalan lingkungan. Foto: Orbit-Ind
Ngawi, Orbit-Ind
Hampir keseluruhan jalan poros Desa Tungkulrejo terbenahi dengan baik, sebagian besar telah dilakukan pavingisasi. Maka saat ini pembangunan jalan dengan pavingisasi lebih fokus diarahkan pembangunan jalan lingkungan padat penduduk yang memerlukan pembenahan fasilitas umum. Utamanya dipusat desa (Krajan).
Untuk saat anggaran Dana Desa (DD) tahun 2024 salah satunya diarahkan untuk kegiatan pavingisasi dilingkungan RT 01, RW 06, dengan volume pekerjaan 3,3 m X 163 m dengan nilai Rp.146.136.000,00. Dengan adanya pavingisasi ini, maka pembangunan jalan lingkungan dipusat desa sedikit demi sedikit akan tercover.
"Bersyukur jalan kami sekarang telah dipaving. Terima.kasih kepada pemerintahan Desa Tungkulrejo yang telah meningkatkan kualitas jalan yang sebelumnya masih dalam kondisi pengerasan dengan batu paras," ujar salah satu warga saat ditemui Orbit Indonesia.
Kemudian salah seorang warga lainnya juga menjelaskan, bahwa jalan tersebut merupakan jalan lingkar atau tembusan antar perumahan warga, jadi memang sepantasnya apabila telah diupayakan berupa jalan paving untuk melancarkan kegiatan mobilitas warga.
Kepala Desa Tungkulrejo, Sriyono, memang saat ini tengah giat mengupayakan agar setiap lingkungan tertata dengan baik, sehingga kedepan setiap lingkungan akan nampak bersih, sehat dan indah.
"Pembangunan jalan salah satu prioritas pemerintahan desa, agar tercipta sebuah lingkungan yang memadai bagi warga desa," jelas Kades Sriyono.
Lebih lanjut Kades yang juga pernah berprofesi sebagai jurnalis itu juga menandaskan, bahwa kondisi jalan akan mempengaruhi hampir seluruh aspek kehidupan masyarakat, mulai dari transportasi, lingkungan yang asri hingga mempengaruhi kehidupan sosial lainnya.
Kondisi lingkungan Desa Tungkulrejo memang tampak asri. Manakala memasuki pintu gerbang masuk desa disugihi pemandangan yang elok. Di kiri dan kanan jalan menuju desa berjajar pohon hias yang menjulang tinggi. Suasana itu tentu menjadi kekhasan dan pertanda, bahwa warga desa ini memiliki obsesi dan ketertarikan akan keindahan dan keasrian.
Pewarta: Koh Mien
Posting Komentar
0Komentar